Cara Pendaftaran Pemasangan Listrik Baru PLN dan Rincian Biayanya

Listrik merupakan kebutuhan yang paling mendasar untuk urusan rumah tangga. Listrik sangat diperlukan untuk mempermudah dalam kehidupan rumah tangga seperti penerangan, hiburan untuk menyalakan TV, dan kebutuhan lainnya. Nah, untuk kamu yang ingin memasang listrik untuk rumah baru, simak terus tulisan ini untuk tahu berapa biaya yang diperlukan dan cara pendaftaran pasang listrik baru dari PLN. 

Biaya Pasang Listrik Baru PLN per Kategori

Untuk memudahkan kita dalam mengetahui berapa besaran biaya dalam pemasangan listrik baru, PLN telah membagi kategori layanan berdasarkan besaran daya yang akan kita gunakan. Biasanya dalam masyarakat ada istilah berapa paket listrik yang akan dipasang. Nah, sebagai informasi Listrik 1 paket adalah listrik dengan daya 450 VA, sedangkan listrik 2 paket adalah listrik dengan daya 900 VA. Biaya pemasangannya pun dibedakan berdasarkan besaran daya ini. Selain berdasarkan besaran daya, besaran biaya pasang juga dibedakan berdasarkan metode pembayaran yang digunakan (prabayar atau pascabayar).

Berikut adalah perhitungan biaya pemasangan baru sambungan listrik PLN berdasarkan besaran dayanya:

Biaya Pemasangan Listrik PLN Prabayar

Berikut adalah biaya pasang baru listrik PLN Prabayar per kategorinya:

Besaran wattHarga
Biaya pasang listrik baru daya 450 VARp270.500
Biaya pasang listrik baru daya 900 VARp932.000
Biaya pasang listrik baru daya 1300 VARp1.333.000
Biaya pasang listrik baru daya 2200 VARp2.192.000
Biaya pasang listrik baru daya 3500 VARp3.516.000
Biaya pasang listrik baru daya 4400 VARp4.415.000
Biaya pasang listrik baru daya 5500 VARp5.524.000
Biaya pasang listrik baru daya 6600 VARp6.623.400
Biaya pasang listrik baru daya 7700 VARp7.722.300

Biaya pasang baru tersebut sudah termasuk biaya materai, Uang Jaminan sebagai Langganan (UJL), Biaya Guna Penyambungan (BP), dan pajak penerangan jalan.

Baca juga :  Cara Menghemat Listrik Agar Tagihan Tidak Membengkak

Biaya Pemasangan Listrik PLN Pascabayar

Meskipun sudah jarang digunakan untuk pasang baru, PLN tetap mengeluarkan daftar biaya pasang baru untuk sistem pascabayar. Berikut adalah rinciannya:

Besaran wattHarga
Biaya pasang listrik baru daya 450 VARp282.900
Biaya pasang listrik baru daya 900 VARp967.800
Biaya pasang listrik baru daya 1300 VARp1.485.000
Biaya pasang listrik baru daya 2200 VARp2.482.000
Biaya pasang listrik baru daya 3500 VARp4.046.000
Biaya pasang listrik baru daya 4400 VARp5.096.400
Biaya pasang listrik baru daya 5500 VARp6.368.000
Biaya pasang listrik baru daya 6600 VARp7.527.400
Biaya pasang listrik baru daya 7700 VARp8.780.300

Cara Melakukan Pendaftaran Pemasangan Baru Layanan Listrik PLN

Untuk memperluas jangkauan sekaligus mempermudah pelanggan, PLN telah menyediakaan dua cara pendaftaran pasang baru, yaitu melalui cara offline dan online. Berikut adalah rinciannya:

Daftar Offline di Kantor PLN Terdekat

Cara pertama adalah dengan mendatangi kantor PLN terdekat, berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Kunjungi kantor PLN di lokasi terdekat.
  • Isi formulir pendaftaran secara lengkap.
  • Lakukan pembayaran biaya pasang sesuai dengan daya listrik yang diinginkan.
  • Tunggu sampai petugas PLN terkait mendatangi rumah kamu untuk melakukan pemasangan listrik.

Daftar Online Melalui Aplikasi PLN

Cara kedua adalah daftar online melalui aplikasi PLN Mobile, berikut adalah caranya:

  • Unduh dan buka aplikasi PLN Mobile.
  • Pilih menu “Pasang Baru.”
  • Pilih “Lokasi Pemasangan.”
  • Lengkapi “Detail Layanan.”
  • Lengkapi “Data SLO.”
  • Pilih token untuk metode pemasangan listrik prabayar.
  • Lanjutkan dengan mengirim aplikasi permohonan pengajuan pemasangan listrik dan lakukan pembayaran biaya pasang. Pembayaran bisa dilakukan di bank BUMN yang disepakati. 
  • Tunggu sampai petugas PLN datang ke rumah untuk melakukan pemasangan instalasi listrik.
Baca juga :  Cara Menghemat Listrik agar Tagihan tidak Membengkak

Kamu bisa melihat status permohonan ini melalui aplikasi dengan cara sebagai berikut:

  • Buka aplikasi PLN Mobile
  • Pilih menu “Profile.”
  • Pilih “Daftar Riwayat.”
  • Klik “Permohonan,” lalu layar akan menampilkan daftar permohonan yang telah dibuat.
  • Pilih “Lihat,” pada salah satu permohonan yang diinginkan untuk melihat detail statusnya. 

Itulah informasi-informasi yang kamu perlukan untuk melakukan pemasangan sambungan baru listrik PLN untuk kebutuhan rumah. Bila ingin berkonsultasi mengenai cara pemasangan listrik PLN bisa juga menghubungi : 081220931777 (Ahmad Zipur).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *